Sering Insecure? Coba Cara Ini Untuk Mengatasinya

Sumber: freepik.com

Rasanya sudah menjadi hal yang umum jika manusia merasakan insecure. Entah sebab penampilan, pekerjaan, atau hal-hal lain pada dirinya.

Banyak sekali faktor penyebab perasaan insecure pada diri seseorang. Mulai dari lingkungan sekitar yang memberikan komentar negatif tentang diri seseorang. Bahkan hingga pikiran-pikiran negatif dalam diri pribadi akibat sifat perfeksionis yang tidak pernah puas atau memiliki kepribadian melankolis.

Tapi, Sebenarnya Apa Itu Insecure?

American Psychological Association mengartikan insecure sebagai “perasaan tidak cukup, kurang percaya diri, ketidakmampuan untuk mengatasi, disertai dengan ketidakpastian dan kecemasan mengenai tujuan, kemampuan, atau hubungan seseorang dengan orang lain”.

Singkatnya, insecure membuat kamu merasa tidak percaya diri akan kemampuan yang kamu miliki. Bukan tidak mungkin, hal ini pun dapat membuatmu terus merasa kurang akan dirimu sehingga membawamu pada perasaan cemas dan stress.

Jadi, Bagaimana Cara Tepat Mengatasi Rasa Insecure?

Seperti yang disebutkan sebelumnya, rasa insecure ini dapat mengganggu aktivitas sehari-hari hingga mengganggu kesehatan mental. 

Berikut ini beberapa langkah yang dapat kamu coba terapkan untuk mengurangi rasa insecure mu:

Terima kekuranganmu dan hargai perbedaan

Sejak kita lahir, pastilah terdapat perbedaan dengan orang lain. Baik ciri fisik, lingkungan keluarga, atau hal lainnya. Tak jarang akibat adanya perbedaan tersebut membuat kita cenderung membandingkan diri dengan orang lain dan fokus melihat kekurangan yang ada pada diri sendiri.

Padahal, itulah yang membuatmu semakin merasa insecure. Mengetahui kekurangan dan berusaha memperbaikinya merupakan hal yang baik. Namun bahaya jika kamu terlalu fokus pada kekurangan yang dimiliki, itu hanya akan membuatmu mengabaikan kelebihanmu.

Maka, cobalah untuk menerima bahwa setiap orang pasti memiliki kekurangan masing-masing. Hanya mungkin mereka tidak menunjukkannya atau berusaha memperbaiki sehingga terlihat lebih baik. Kamu pun bisa melakukan seperti itu, cobalah untuk identifikasi apa kekurangan dan kelebihan yang kamu miliki. Dengan begitu kamu mungkin akan mengetahui apa yang sebaiknya kamu lakukan dengan dirimu.

Berhenti menyalahkan diri sendiri

Memang tidak mudah untuk melawan pikiran negatif, namun hal tersebut bukanlah tidak mungkin. Mulailah untuk mencoba menerima keadaan dan sadari apa yang sebaiknya kamu lakukan untuk memperbaiki keadaan tersebut.

Hindari orang-orang yang membuatmu insecure

Seperti yang telah disebutkan bahwa insecure dapat terjadi sebab faktor dari luar diri. Komentar-komentar negatif atau perlakuan yang merendahkan dari sekitarmu dapat membawa perasaan insecure.

Berteman dengan siapa saja memang merupakan hal yang baik, namun kamu pun tetap bisa memilih dengan siapa lebih baik kamu bertemu demi kesehatan mental mu. Jika kamu tidak bisa menghindarinya maka abaikan saja perkataan mereka.

Kita memiliki hal yang hanya dapat kita kontrol, yaitu diri sendiri bukan orang lain.

Fokus pada hal positif dan membahagiakan

Caramu memperlakukan dirimu dan melihat dunia dapat membawa dampak bagi rasa insecure mu. Mereka yang sering mengucapkan kalimat positif pada diri sendiri, melawan pikiran negatif, dan fokus pada hal yang membuat bahagia mungkin memiliki tingkat insecure yang rendah.

Kamu bisa mulai mengucapkan kalimat-kalimat afirmatif pada dirimu sendiri seperti “kamu berharga”, “kamu cantik apa adanya dirimu”, dsb., untuk membantu mengatasi kecemasanmu. Fokuslah pada hal-hal yang membuatmu bahagia tanpa harus memikirkan bagaimana pendapat orang lain. Temukan hal yang baik dan membuatmu merasa nyaman. Kamu pun bisa memulai dengan kegiatan sederhana yang kamu lakukan setiap hari. 

Mencari Bantuan Professional

Jika kamu merasa insecure mu tidak kunjung membaik dan mengganggu aktivitas sehari-harimu. Segeralah mencari bantuan ahli untuk membantumu mengatasinya. Terapis dapat memberikan perawatan yang efektif untuk meningkatkan well-being dan rasa percaya diri.

Itulah beberapa tips-tips yang dapat kamu terapkan dalam mengatasi rasa insecure mu. Asisya Consulting memberikan layanan konseling dengan para psikolog terpercaya.

Sumber:

https://dictionary.apa.org/insecurity 

1 thoughts on “Sering Insecure? Coba Cara Ini Untuk Mengatasinya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *